Seperti yang saya bahas di post sebelumnya tentang Merubah tampilan folder di Windows Explorer .
Untuk mengganti ikon folder itu diperlukan gambar dengan format .ico
Sedangkan yang umum kita pakai ialah JPG dan PNG.Untuk itu diperlukan suatu software yang dapat merubah format gambar JPG atau PNG ke ICO.
Dan disinilah saya akan share satu software yang bisa melakukan itu, namanya Format Factory
yang belum punya bisa dicandak didieu
Untuk cara nya bisa disimak berikut ini :
1. Buka software nya, lalu klik tab Picture
2. Klik ICO (disini menunjukan kita akan merubah format menjadi format apa)
3. Klik Output Setting dan pastikan ukuran file ico nanti 256x256 .
Soalnya kalau terlalu kecil nanti di windows explorer nya tidak kelihatan
Lalu Klik Ok
4. Klik Add Files (untuk memilih gambar mana yang akan kita ubah formatnya ke ico)
5. Klik OK dan Klik Start
6. Tunggu Proses nya, maka gambar anda akan berubah formatnya ke ico
Catatan : Format Factory ini tidak hanya bisa untuk mengconvert JPG ke ICO atau PNG ke ICO
tapi juga bisa merubah format Video,Audio, dan lainnya.
SBdB
0 komentar:
Post a Comment